Entri Populer

Sabtu, 10 Juli 2010

Selayang Pandang Tentang PayPal

Jika blog anda sudah dapat menghasilkan pundi-pundi dollar maka tentunya anda wajib mempunyai PAYPAL(Bank Online) sebagai sarana untuk menerima transferan dari para Broker PTR. Syarat utama yang perlu diperhatikan adalah Anda harus punya Kartu Kredit. Karena PayPal sebagai Bank Online bertindak hampir sama dengan Bank Konvensional yang memerlukan KTP, surat domisili dll. untuk verifikasi data user. PayPal menggunakan tagihan kartu kredit untuk melakukan verifikasi identitas user. Jadi bila Anda tidak memiliki Kartu Kredit, tanpa mengecilkan hati Anda sekalian, sebaiknya urungkan niat membuka rekening PayPal, karena PayPal akan menganggap rekening Anda belum tervefirikasi dan Anda tidak dapat menerima transfer penghasilan online Anda ke rekening ini. Hal ini karena hampir semua situs penghasilan online mengharuskan kita menggunakan rekening PayPal yang terverifikasi (verified) untuk bisa mentransfer penghasilan online Anda.

Hal yang perlu diingat dalam pendaftaran PayPal adalah:
1. Pilih jenis rekening PREMIER. Jenis rekening ini dapat menerima dan mengirim saldo penghasilan online Anda. Karena ada beberapa rekening yang hanya bisa menerima dan hanya bisa mengirim.
2. Gunakan Password minimal 8 karakter yang bukan berupa nama Anda namun mudah untuk dihapalkan. Cek email Anda untuk konfirmasi email dari PayPal.
3. Gunakan ALAMAT TAGIHAN KARTU KREDIT ANDA sebagai alamat rekening, karena mereka akan mencocokkan alamat rekening kita dengan alamat tagihan kartu kredit.
4. Isi DATA KARTU KREDIT ANDA DENGAN BENAR. Karena mereka akan melakukan verifikasi data dengan Kartu Kredit Anda. Tak perlu kuatir akan kebocoran data, karena PayPal dikenal memiliki reputasi yang baik dalam mengelola kerahasiaan data nasabahnya.
5. ANDA AKAN MENERIMA KODE VERIFIKASI PAYPAL pada Tagihan Kartu Kredit yang telah Anda input ke PayPal saat pendaftaran. Untuk kode verifikasi, saldo Kartu Kredit Anda akan dibebankan $1,95 yang akan dikreditkan ke rekening PayPal Anda setelah Anda menginput Kode Verifikasi pada bagian Get Verified. Jadi sebenarnya $1,95 hanya berpindah dari Kartu Kredit ke rekening PayPal.
6. REKENING PAYPAL ANDA TELAH SIAP DIGUNAKAN. Untuk melakukan penarikan atau pencairan ke rekening Bank Nyata (Mandiri, BCA dsb.) Silahkan input ke bagian Profile. Jadi saat Anda ingin melakukan penarikan PayPal akan mentransfer ke rekening tersebut.

0 komentar:

Posting Komentar